WhatsApp Web Segera Hadirkan Fitur Panggilan Suara dan Video

Setelah cukup lama fitur panggilan hanya tersedia di seluler dan versi desktop, kini tengah mempersiapkan kehadiran fitur serupa untuk platform web. Nantinya, pengguna bisa langsung melakukan panggilan suara maupun video melalui browser tanpa harus memasang aplikasi tambahan.

Fitur ini masih dalam tahap pengembangan aktif dan dipastikan akan menjadi bagian dari pembaruan WhatsApp di masa mendatang.

Tujuannya adalah memperluas akses komunikasi agar pengguna web juga mendapatkan pengalaman yang lebih menyeluruh, tidak sekadar berkirim pesan dan berbagi dokumen.

Bocoran mengenai fitur ini pertama kali muncul melalui versi beta WhatsApp 2.25.5.21. Dalam pembaruan tersebut, terlihat adanya penambahan menu khusus untuk melakukan panggilan, baik di percakapan pribadi maupun grup.

Untuk obrolan satu lawan satu, WhatsApp menyediakan dua pilihan: panggilan suara atau video. Sementara pada grup, ikon default-nya adalah video call, namun pengguna tetap bisa memilih opsi panggilan suara jika diperlukan.

Saat ini, hanya mendukung fungsi dasar seperti mengirim teks, media, dan dokumen. Pengguna yang ingin melakukan panggilan masih harus mengandalkan aplikasi desktop di perangkat atau Mac.

Dengan dirilisnya fitur ini untuk web, batasan tersebut akan hilang. Nantinya, pengguna bisa memanfaatkan browser seperti Chrome, Safari, maupun Edge untuk menelepon tanpa harus berpindah perangkat atau menginstal aplikasi lain.

Meski belum ada tanggal rilis yang diumumkan secara resmi, WhatsApp telah mengonfirmasi bahwa fitur ini akan menjadi bagian dari pembaruan yang akan datang.

Scroll to Top